REZEKI NAMPOL

Istiqomah dalam usaha, sabar dalam cobaan, tawakkal dalam penerimaan

Sepenggal Waktu Terlewat

Sepenggal Ayat
Komentar Anda

Name :
Web URL :
Message :
:) :( :D :p :(( :)) :x
Status Anda
    IP
Friday, May 25, 2007
Daun Sirih Yang Spektakuler...

Daun sirih (Piper betle) sering direkomendasikan oleh para dokter kepada para pasiennya sebagai obat kumur. Daun sirih ternyata begitu efektif untuk mengatasi jasad renik di dalam mulut dan tenggorokan, utamanya sariawan (stomatitis). Sudah sejak lama orang tua kita juga sering menggunakan daun sirih untuk nyirih. Tak hanya itu, daun sirih juga memiliki khasiat menciutkan atau mengecilkan pembuluh darah perifer. Pembuluh darah yang letaknya di permukaan tubuh dan selaput lendir, termasuk hidung. Kita pun tahu sudah sekian lama, mimisan dapat dihentikan dengan gulungan daun sirih.


Berdasarkan banyak pengalaman daun sirih dapat pula mengatasi gatal pada kulit. Biasanya jika teserang gatal, secara tak sadar garukan yang keras membuat kulit terluka, yang menjadi pintu terjadinya infeksi. Untuk mengatasi hal semacam ini, rebusan daun sirih dapat menjadi teman mandi anak-anak setiap pagi dan sore.
Rebusan daun sirih ini dapat dicampur dengan air mandi. Hal ini bisa dibuktikan sejak pertama kali digunakan, gatal-gatal akan segera berkurang. Mandi dengan rebusan daun sirih bisa dilakukan selama beberapa bulan. Aktivitas rutin ini perlahan dosisnya dapat dikurangi sesuai kebutuhan hingga gatal di kulit hilang.

Berdasarkan penelitian Departemen Kesehatan Republik Indonesia, daun sirih mengandung unsur kimia antara lain : Minyak atsiari (kadinen, kavikol, sineol, eugenol, karioflen, karvanol, terpinen, seskuiterpen). Kandungan tersebut sudah mencerminkan kegunaannya yang begitu luas. Rebusan air sirih yang bisa dipakai berkumur boleh langsung diminium. Hal ini aman dilakukan karena berkhasiat untuk lambung.

Untuk menghilangkan bau badan, nafas dan mulut tak sedap, dapat pula direbus lima lembar daun sirih dengan dua gelas air. Didihkan daun sirih dengan air hingga tersisa satu gelas. Dapat diminum satu hari sekali, tiap satu kali satu gelas di siang hari.
Setidaknya ini sebagian dari khasiat daun sirih. Negeri kita yang begitu kaya akan ragam tumbuhan yang berkhasiat menjadi obat, seperti daun sirih. Obat-obat dari alam, praktis tidak memiliki efek samping yang berbahaya. Hanyalah untuk menemukan khasiat sebuah tanaman diperlukan penelitian ilmiah.

Disadur dari berbagai sumber (gz)

Labels:


Read more!
posted by guzee @ 9:08 PM   0 comments
About Me

Nama: Guzee
Alamat: Yogyakarta
Tentang Saya:
Klik di sini

Previous Post
Archives
My friends
My Forum
Yahoo Messenger